Minggu, 29 Juli 2012

SEPAKBOLA API

Get the flash player here: http://www.adobe.com/flashplayer
Sejumlah santri dari Pesantren Nailul Ula, Plosokuning, Sleman, DIY, Kamis (26/7/2012) malam, tengah bermain sepakbola api di depan sekolah mereka usai melaksanakan salat Taraweh.Bermain sepakbola api merupakan tradisi di sebagian Pesantren di Jawa yang bertujuan untuk melatih fisik dan mental para santri agar mereka tetap semangat dalam menyambut datangnya bulan Ramadan.

Sabtu, 21 Juli 2012

PESONA WARNA DALAM BUSANA

Get the flash player here: http://www.adobe.com/flashplayer
Busana atau fashion tak sekedar sebatas penutup tubuh. Lebih jauh lagi, ia merupakan gaya hidup yang diejawantahkan dalam aksesoris, pakaian, bahkan tatanan rambut dan makeup. Gambaran seperti itu terlihat saat Fashion On The Street yang dimulai dari Dinas Pariwisata DIJ di jalan Malioboro hingga Benteng Vredeburg, Jogjakarta beberapa waktu yang lalu. Ribuan Warga berduyun-duyun memadati ruas jalan tersebut untuk menyaksikan pesona dan keanggunan busana yang dikenakan para peserta Fashion On The Street. Pawai yang diikuti oleh 20 kelompok asal Jogja dan sekitarnya itu menyuguhkan aneka kostum warna-warni dari bahan dan hasil budaya serta tradisi bangsa. Dengan mengusung tema "Gempita Sukma Raya" karnaval tersebut bertujuan untuk mengeksplorasi kekayaan nusantara, budaya dan tradisi sebagai inspirasi mengenai fashion bagi para desainer dan masyarakat umum.